Friday, November 01, 2002

Detil-Detil Cinta

Ternyata, saat Stella tidur, bapak diberi kesempatan untuk lebih memperhatikan detil-detil yang ada di tubuh Stella. Kesempatan yang jarang ada, bahkan bisa dikatakan susah untuk didapat, apalagi bila Stella sedang terjaga dan asyik bermain. Saat Stella bermain, jangankan untuk melihat detil-detil, untuk memegang dan memeluknya pun suuussaahh banget.

Semalam baru disadari, ternyata gigi Stella sudah akan tumbuh lagi menjadi 8 buah. Bapak juga menemukan beberapa 'toh' kecil di kepala Stella. Ada juga lipatan kulit di leher, yang menunjukkan 'warna asli' Stella. Bapak juga mengamati lipatan-lipatan kecil di telapak kaki Stella.

Semuanya merupakan detil-detil kecil, yang justru makin menunjukkan kebesaran dari Pencipta-Nya. Apalagi jika mengingat betapa kecil ukuran tubuh Stella saat lahir. Juga bila mengingat kasus placenta previa yang dialami si ibu, ditambah lagi usia kelahirannya yang prematur 4-6 minggu. Begitu mengagumkan, apalagi saat menyadari ukuran tubuh Stella sekarang ini. Yang sedikit gempal, dan sedikit lebih besar dibandingkan bayi tetangga yang sebaya. Thanks nduk, for showing your father all beauties and greatness of His creatures... :-)

Thursday, October 31, 2002

Kemarin, Stella membuktikan sekali lagi kalau mata spiritual-nya masih terbuka. Terkadang kasihan juga, apalagi kalau yang dilihat (seperti kemarin sore itu) pas 'being' yang juelek penampakannya. Stella sampai harus membalikkan badan dan memeluk bapak. Bapak sih cuma tahu dari medan energinya kalau yang di dekat rumah kosong itu memang sejenis undeveloped being.

Beda sekali kalau Stella sedang 'bermain-main' dengan teman-teman malaikat dan kurcacinya. Dia bisa sampai tertawa terbahak-bahak, sambil terus memainkan tangan dan kakinya ke arah tertentu. Kadang, Stella menagis juga. Apalagi kalau sedang dikerjain oleh mereka, dengan bersembunyi misalnya.... :-) Orang bilang, mata spiritual bisa menutup karena hal-hal yang dilihat oleh anak-anak itu diabaikan bahkan ditolak oleh orang dewasa. Well, itu sih tergantung higher self masing-masing. Lagi pula jika dipakai, seharusnya memang bukan untuk konsumsi umum.
Kadang-kadang mengharukan juga melihat Stella tiba-tiba jadi 'manis'. Di balik tingkah lakunya yang sangaaaat aktif, ternyata sisi femininnya masih ada juga... :-) Apalagi kalau kejadiannya pas ibu lagi sakit, itu benar-benar menolong. Walaupun akhirnya bapak tetap harus ambil cuti setengah hari.

Ceritanya, pas ibu mulai sakit kemarin, tiba-tiba Stella tidak berminat untuk keluar dari kamar. Juga tidak rewel. Dia hanya bermain di atas ranjang, di samping ibu yang terbaring sakit. Padahal, sehari sebelumnya, Stella tidak mau diajak masuk ke dalam rumah. Maunya jalan-jalan terus. Padahal, hari sedang terik, dan sore harinya hujan deras sekali. Well, ternyata bayi sekecil apa pun sudah punya intuisi yang tajam terhadap orang-orang terdekatnya (Termasuk intuisi untuk tahu kalau dia sedang jadi bahan gosip bapak ibu).

Monday, October 28, 2002

Gulat Bayi

Pernah lihat pertandingan WWF di TPI? Itu, gulat tepu-tepu gaya Amerika, yang tidap pertandingan sudah disediakan skenarionya. Naahh (panjang juga nah-nya), sekarang Stella style-nya seperti itu. Dia senang sekali dengan aktivitas 'menerkam' bapak, ibu, dan bantal kesayangannya. Dan setelah berhasil menerkam 'mangsanya', dia akan mulai mengeluarkan senjata-senjata rahasianya. Mulai dari menggoyang-goyangkan tubuh bapak ibu sampai mumet, memukuli pipi bapak ibu, mengutak-atik mata dan alis bapak ibu, sampai menciumi bapak ibu (tapi lengkap dengan giginya)... grin. Memang sekilas, dia kelihatan macho juga. Kalau sudah begini, mending dikasih lihat gambar bayi Zwitsal saja, biar feminin-nya keluar....